Dikirim pada 2010-12-08 16:46:32 Oleh nick
Bertempat di ruang rapat lt. 9, tanggal 30 Nopember 2010, dilakukan serah terima jabatan Ketua Dewan Pengawas dan Sekretaris Dewan Pengawas Dana Pensiun INTI. Ketua Dewan diserahkan dari Aziz Nugroho kepada Akhmad Gozi sedangkan Sekretaris Dewan Pengawas diserahkan dari Umi Maslikah kepada Bahrun Rosyadi. Peralihan jabatan ini efektif berlaku sejak 1 Nopember 2010.
Dalam sambutannya Pendiri Dana Pensiun INTI, Irfan Setiaputra mengatakan; pergantian tugas ini merupakan bagian dari tour of duty dan dinamika yang harus kita lalui. PT INTI mempunyai kepentingan besar terhadap Dana Pensiun, karena Dana Pensiun mempunyai peranan terhadap kesejahteraan karyawan INTI baik yang masih aktif maupun yang tidak aktif (pensiun).
Ketua Dewan lama Azis Nugoho menyampaikan ucapan terima kasih atas kepercayaan dan dukungan selama ini. Selama periode kepemimpinannya telah dilakukan beberapa kebijakan sebagai panduan kepatuhan (tata kelola) di Dana Pensiun INTI. Selama ini Pengurus selalu mencari referensi tata kelola ke perusahaan-perusahaan lain sebagai pembanding dalam pelaksanaan Good Pension Fund Governance (GPFG).
Sementara Ketua Dewan yang baru Akhmad Gozi mengharapkan dukungan semua pihak dalam mengelola Dana Pensiun kedepan agar lebih baik lagi. (Humas/AS-AD)