Bertempat di Hotel Continental, Jimbaran, Bali, pada tanggal 26-29 Agustus 2008 diselenggarakan ASEAN TELMIN (Telecommunication and IT Ministers Meeting) ke-8. Untuk kesekian kalinya i-CN, produk genuine INTI, dipamerkan acara pertemuan tingkat menteri komunikasi negara-negara ASEAN yang cukup bergengsi ini.



Pertemuan ini diikuti oleh 10 negara anggota ASEAN dan 4 (empat) negara peninjau yaitu Cina, India, Jepang dan Korea. Tema ASEAN TELMIN kali ini ialah "High Speed Connection to Bridge ASEAN Digital Divide".

Pertemuan ini membahas solusi untuk mengatasi kesenjangan digital di negara-negara anggota ASEAN melalui penyediaan koneksi broadband kecepatan tinggi.



Menkominfo yang berhalangan hadir diwakili oleh Menteri Negara BUMN Sofyan Djalil, dalam sambutannya mengatakan bahwa pembangunan ICT akan membawa keuntungan besar di berbagai bidang. Sofyan Djalil mencontohkan, ICT akan sangat dibutuhkan dalam bidang kesehatan, bidang pendidikan, dan sektor ekonomi pada umumnya. "Dengan ICT kita dapat berkomunikasi dengan dunia mana pun. Masyarakat kita memang sebagian masih terkendala oleh bahasa," demikian disampaikan Menteri

Pada saat jumpa wartawan, Meneg BUMN menjawab salah satu pertanyaan wartawan, bahwa Indonesia seharusnya tidak sekedar dijadikan pasar, melainkan harus membangun industri sendiri yang maju. Oleh karena itu tentunya pemerintah akan mengambil langkah-langkah yang diperlukan. Namun ketika ditanya langkah-langkah apa yang akan diperbuat pemerintah, secara politis dia menjawab, "itu nanti Menkominfo yang akan menjabarkannya".



INTI bersama-sama perusahaan lain seperti Telkom, Indosat, Excelcomindo, Hariff, dan Indonesia Tower menggelar produk-produk terbarunya dalam event ini. Kali ini INTI menyajikan 2 produk videophone i-CN tanpa memboyong server ke Jimbaran, mengingat lokasi yang cukup jauh.

Meneg. BUMN pada saat meninjau stand INTI kembali menanyakan kesiapan i-CN, khususnya mengenai uji fungsi di RisTI. Selain Meneg BUMN, ada beberapa pejabat yang cukup serius terhadap i-CN seperti dari Thailand dan Republik Laos. (INTI/AS).


"News: i-CN Dipamerkan di ASEAN TELMIN"   |   Dibaca 170 kali   |   0 Komentar    |   Login untuk berkomentar   

Komentar